Apakah Anda sedang berencana membeli Toyota All New Kijang Innova 2016? Jika iya, mungkin
Anda bisa mengikuti salah satu program menarik yang sedang diadakan oleh Toyota
ini.
Yah, Toyota sedang melaksanakan program test drive All New
Kijang Innova di berbagai diler resmi Toyota di seluruh Indonesia. Selain bisa mencoba merasakan kenyamanan berkendara dengan
mobil idaman Anda, dengan datang dan mengikuti test drive All New Kijang Innova
dan Anda beruntung maka Anda bisa membawa pulang gratis Toyota All New Kijang
Innova G Gasoline M/T.
Hal ini bukanlah suatu yang mustahil karena Toyota telah
menyiapkan sebanyak 12 unit mobil
Toyota Innova tipe G Gasoline M/T yang pengundiannya sendiri akan dilakukan
setiap bulan selama 3 periode yakni Periode 1: 16 Januari 2016, Periode 2: 20
Februari 2016, dan Periode 3: 19 Maret 2016 Adapun untuk pelaksanaan test drive All New Kijang Innova
akan dibagi menjadi 3 periode sbb:
Periode 1: 1 Desember 2015-31 Desember 2015, Periode 2: 1 Januari
2016-31 Januari 2016 dan Periode 3: 1 Februari 2016-29 Februari 2016. Meskipun periode test drive All New Kijang Innova 2016 untuk
yang pertama sudah berlangsung untuk bulan Desember ini.
Anda masih berkesempatan untuk
mengikuti pada dua periode selanjutnya, yakni bulan Januari dan bulan Februari
2016 yang akan datang.
0 komentar:
Posting Komentar