Jaga Kebersihan Kabin Mobil Dengan Karpet REC


Karpet berbahan beludur memang sudah menjadi bahan standar untuk kabin mobil keluaran baru.
Karpet jenis ini memang berkualitas cukup bagus untuk menampung debu dibandingkan dengan karpet lain.
Akan tetapi, dengan iklim Indonesia yang tropis, karpet ini dianggap kurang sesuai untuk mobil.
Alasannya utamanya karena karpet beludru akan cenderung terlihat kotor dan debu juga lebih mudah terlihat ketika sedang musim kemarau.


Terlebih lagi, hal semacam ini tidak pernah baik untuk kesehatan pernapasan Anda.
Jika pada musim hujan, karpet akan jadi gampang basah dan menjadi bau.
Apalagi jika Anda sering menggunakan mobil untuk berkendara bersama buah hati yang mengidap asma.

Karena masalah ini, sebuah prodesen karpet kendaraan mencipatakan trobosan baru. Karpet yang diberi nama Rubber Easy Clean (REC) ini adalh terobosan jenis karpet baru dengan bahan karet khusus yang sangat mudah untuk dibersihkan dalam sekejap. Anda hanya perlu menyemprot dengan air saja untuk membersihkan debu yang menempel. Lebih jauh, karpet jenis ini juga menggunakan karet khusus yang lentur sehingga akan semakin kuat ketika digunakan.

Bonusnya, karpet tidak akan mudah bau karena bukan berasal dari beludur seperti karpet biasa.
Bila Anda tertarik, bisa dipesan dengan sesuai kebutuhan ukuran di dalam interior mobil Anda.
Anda bisa memesan karpet jenis ini dengan tailor made shingga bisa dikustom sesuai kebutuhan serta jenis mobil yang digunakan. Harga yang biasanya dipatok untuk karpet ini berkisar antara Rp. 600.000 hingga Rp. 700.000 tergantung jenis mobil yang akan dipasangi karpet.


0 komentar:

Posting Komentar